KNOW YOUR RIVALS: Belanda vs Spanyol

11 Jul 2010


Pertarungan di lini tengah akan menjadi penentu final di Soccer City ini.

Maarten Stekelenburg vs Iker Casillas
Kiper Ajax Amsterdam ini menjadi pilihan terbaik setelah pensiunnya Edwin van der Sar. Meskipun kerap mendapat kritikan karena penampilannya yang tidak konsisten, Stekelenburg berhasil menjawab kepercayaan dari pelatih van Marwijk di awal turnamen, meskipun melakukan beberapa kesalahan di semi-final lalu. Casillas adalah Casillas, ketenangan, pengalaman, dan bakatnya membuat lini belakang Spanyol lebih stabil karena sadar di belakang mereka masih ada kiper yang dapat dipercaya.

Gregory van der Wiel vs David Villa
Jika David Villa dipasang di sayap kiri, van der Wiel akan bekerja keras untuk membuktikkan pujian yang terus berdatangan bagi bek kanan binaan Ajax itu. Keberhasilan Villa menjadi tumpuan serangan Spanyol saat ini membuat tanggung jawab semakin berat di bek muda kelahiran 3 Februari 1988 itu. Villa juga dipastikan tak akan tinggal diam jika dijaga ketat van der Wiel. Ambisi pribadi untuk menjadi pencetak gol terbanyak, sekaligus hasrat untuk membawa Spanyol menjadi juara Piala Dunia pertama kali dipastikan membuat Villa akan mencuri setiap kesempatan yang diterimanya.

Wesley Sneijder vs Xavi
Gaya permainan serupa antara kedua tim harus didukung oleh lini tengah yang memadai. Pada Piala Dunia kali ini, Xavi sudah menciptakan 25 peluang bagi rekan-rekannya untuk mencetak gol, berbeda setidaknya delapan dari pemain lainnya. Secara total, Xavi telah mampu mengirimkan bola ke rekannya 509 kali dari 560 umpan yang dicobanya. Hanya Dunga pada 1994 yang mampu lebih dari itu, dan untuk final kali ini, Xavi akan berperan penting dalam upaya kedua tim menguasai bola. Di sisi lain, Sneijder selalu menjadi pahlawan Oranye saat diperlukan, dan pahlawan Inter dalam meraih tiga gelar musim lalu itu juga akan berusaha menjadi pencetak gol terbanyak sekaligus pemain terbaik pada Piala Dunia kali ini, yang tentunya akan sangat terbantu jika Belanda berhasil keluar sebagai juara.

Robin van Persie vs Carles Puyol
Seperti Fernando Torres di La Furia Roja, van Persie belum menunjukkan kapasitas sejatinya sebagai ujung tombak utama. Hal itu membuat ambisi striker Arsenal itu untuk membobol gawang Spanyol semakin tinggi. Tetapi ia tak akan mendapatkannya dengan mudah, terlebih setelah Puyol tampil gemilang di Afrika Selatan, ditambah lagi dengan kepercayaan diri yang meningkat akibat gol penentu kemenangan atas Jerman di semi-final.

Bert van Marwijk vs Vicente Del Bosque
Inilah final Piala Dunia pertama bagi kedua pelatih. Del Bosque akan mendapat sedikit keuntungan, mengingat pengalamannya membawa Real Madrid menjadi juara Liga Champions, cukup berbeda jika dibandingkan dengan van Marwijk yang 'hanya' membantu Feyenoord meraih Piala UEFA. Namun, van Marwijk sukses menerapkan gaya permainan baru yang berbeda dengan 'Total Football', sementara Spanyol sedikit banyak terpengaruh gaya permainan Barcelona, yang tentunya mendapatkan sentuhan dari maestro sepakbola Belanda Johan Cruyff.

Secara umum, strategi jitu pelatih dalam melumpuhkan umpan-umpan pendek lawan, serta kekuatan dan kreatifitas lini tengah akan menentukan siapa yang lebih dahulu mendapatkan Piala Dunia pertama mereka.
Sumber: goal.com



Related Post:

0 komentar:

:a: :b: :c: :d: :e:
:f: :g: :h: :i: :j:

Posting Komentar